Sebagai bentuk komitmen terhadap pendidikan dan pemberdayaan generasi muda, Ayam Geprek Sa’i menggelar seminar kewirausahaan bagi pelajar SMA/SMK sederajat di Kabupaten Gunungkidul. Kegiatan ini bekerja sama dengan Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Pimpinan Daerah Gunungkidul dan berlangsung pada Rabu, 24 Juli 2025 di cabang Ayam Geprek Sa’i Wonosari.


Pembekalan Praktis dan Spiritual
Acara ini menghadirkan tiga pemateri dari berbagai latar belakang, yaitu Ustadz Opik Taopickurohman, Bapak Dedy Sunarko selaku Area Manager, serta Bapak Febri Ari Wibowo sebagai Product Trainer.
Dalam sesi pembukaan, Ustadz Opik menyampaikan pentingnya spiritualitas dalam mencari rezeki.
“Rezeki itu konsepnya diminta. Sebagai hamba, tugas kita adalah meminta kepada Allah. Maka lakukanlah segala sesuatu yang mendatangkan rida-Nya, agar hidup menjadi mudah dan penuh berkah,” tuturnya.
Belajar Bisnis dari Praktisi
Bapak Dedy Sunarko menjelaskan secara rinci bagaimana memulai usaha, mulai dari menghitung Harga Pokok Produksi (HPP), menentukan harga jual, hingga strategi pemasaran yang efektif.
“Kami ingin memberikan pemahaman nyata tentang bagaimana bisnis dijalankan, bukan hanya teori, tetapi langsung dari pengalaman lapangan,” ujarnya.


Sementara itu, Bapak Febri Ari Wibowo mengenalkan berbagai jenis bahan baku yang digunakan dalam produksi makanan, serta teknik pengolahan yang tepat agar produk memiliki kualitas tinggi dan memuaskan pelanggan.
Komitmen Terhadap Pendidikan
Kegiatan seminar ini merupakan implementasi dari visi dan misi Ayam Geprek Sa’i dalam berkontribusi pada dunia pendidikan dan pembentukan jiwa kewirausahaan sejak dini.
Peserta seminar berasal dari berbagai SMA dan SMK sederajat di wilayah Gunungkidul.
Dengan kolaborasi ini, diharapkan para pelajar memiliki gambaran nyata dan semangat untuk memulai usaha mandiri di masa depan.